Senin, 30 Juli 2018

Untuk bepergian ke ROMA sebaiknya tidak dalam bulan Agustus

     Di tengah 'kekunoan' Roma yang terletak 47 meter dari permukaan laut ini, tersedia fasilitas modern seperti tramway untuk sarana transportasi. Sampai sekarang ini metro hanya memiliki 2 rute saja yang melayani hampir seluruh kota. 

     Tak lama lagi ada penambahan rute ke tiga yang kini tengah dibangun. Pekerjaan mem bangun rute metro ini-baik yang lama dan yang terbaru seringkali memakan waktu lama karena pada saat pe ngerjaannya seringkali ditemukan peninggalan yang penting dan berharga. 

     Roma memiliki udara khas Mediteranian. Musim pa nas ditandai dengan hari-hari bermandikan matahari dan panas, sementara udara menjadi cukup dingin pada saat musim dingin tiba. 

     Untuk bepergian ke kota ini sebaiknya tidak dalam bulan Agustus karena pada bulan itu sebagian besar penduduknya meninggalkan Roma untuk mengambil libur tahunan yang panjang dan pada bulan itu hawa juga amat panas di Roma. 

     Hal yang perlu diingat pula, Roma juga amat dikenal dengan pencurinya. Bila Anda mengunjungi kota Roma untuk pertama ka linya, merupakan sebuah keharusan untuk mengun jungi Coliseum, satu dari sekian monumen terkenal di dunia.

     Coliseum ini berasal dari abad pertama. Di sebe lah Coliseum ini terletak Forum, sebuah tempat yang menarik untuk dikunjungi. Forum adalah pusat kota dari abad pertama dan menjadi penting pada Romawi kuno. 

     Di tempat itu masih bisa ditelusuri jalan bernama Via Sa ara yang merupakan jalan tertua di Roma. Dekat tempat ini bisa dilihat tempat di mana Julius Caesar di bunuh. Forum yang terletak di bukit Palatino dahulu juga men jadi tempat tinggal para kaisar dan sosok legendaris Ca ligula. 

     Di Forum masih bisa terlihat peninggalan mosaik di atas tanah. Bukit Capitol atau dikenal dengan sebutan Campioglio yang merupakan tempat tinggal walikota Roma juga mendominasi tempat ini. Disini juga berdiri Museum yang memamerkan koleksi patung dan lukis an, diantaranya karya Caravaggio. 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.