Kamis, 11 November 2021

Berbicara Jelas Agar Didengarkan


Sebelum menyampaikan pikiran-pikiran, ide-ide atau keinginan-keinginan kita, terlebih dulu kita harus jelas dengan apa yang kita inginkan. Sebagai contoh, berapa kali suami Anda bertanya Anda mau apa di akhir pekan ini dan Anda menjawab, "Ingin kejutan!" Dan dia benar-benar melakukannya dengan tidak melakukan apa apa. 

Padahal yang Anda inginkan adalah makan malam romantis, atau nonton film, tapi Anda ragu untuk mengeluarkan pikiran Anda. Seharusnya yang Anda katakan adalah, "Saya ingin makan malam yang romantis atau nonton film, tapi Anda bisa memberi saya kejutan." Dengan cara itu, paling sedikit Anda sudah memberikan beberapa pilihan yang dengan itu dia bisa

menyusun rencananya. Contoh lainnya, Anda mungkin pernah menelepon bagian customer service untuk mengajukan complaint tentang produk atau jasa. Anda menge luarkan semua frustrasi Anda kepada petugas itu, tapi ketika dia bertanya, "Apa yang bisa saya lakukan untuk Anda?"

Anda bingung. Karena kebanyakan orang tak bisa membaca pikiran orang lain, Anda punya peluang yang lebih baik untuk mendapatkan apa yang Anda inginkan jika Anda tahu apa yang Anda inginkan itu dan bisa menjelaskannya kepada orang lain Rumuskan secara jelas hammpan Anda Lalu catat d kertas Katakan jika Anda ditanya apa yang Anda Inginkan.

Letakkan kertas itu di tempat yang terlihat jelas dan sering sering dibaca. Persiapkan diri untuk berkata, "Saya ingin makan malam romantis di luar malam ini: Saya ingin kenaikan gaji Saya ingin mendapatkan uang kembali untuk benda yang tak bisa diterima ini: Saya Ingin Anda membersihkan kamar Anda. Mudah, kan?

Jangan takut membuka kembali kertas catatan Anda, ini merupakan salah satu cara efektif untuk tetap berada di jalurnya. Yang lebih penting. orang lain tahu, bahwa Anda serius saat melihat Anda ternyata meluangkan waktu untuk menuliskan pikiran pikiran Anda.

Harapan yang jelas mengurangi kesalahpahaman di antara Anda dan anak-anak Anda, suami Anda, bahkan bos Anda. Harapan yang tidak jelas gagal, Lebih dari itu, pemikiran yang jelas menghasilkan kata-kata yang berwibawa. Bayangkan jendela yang bersih. Pandangan Anda ke luar tidak terganggu. Seperti itulah yang harus dinyatakan pesan Anda, yaitu pemahaman yang tidak terganggu terhadap keinginan-keinginan Anda.

Dengan cara itu, Anda bisa saja mempunyai harapan tinggi dan menginginkan apa yang Anda inginkan. Jangan berkata pada diri sendiri, "Saya tidak pantas menerimanya," atau hal itu tak pernah akan terjadi. Itu akan terjadi jika Anda jelas dengan apa yang Anda inginkan dan berusaha mencapainya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.