Senin, 03 Februari 2014

Granello Gaya Kontemporer Klasik



GRANELLO nama dengan aksen khas Itali. Gaya kontemporer klasik dengan citra elegan dan desain fungsional yang menjadi trend untuk tampil modern.


GRANELLO, nama yang identik dengan produk Itali, telah hadir sejak era 70-an dengan pabrik pertamanya di kota Parma, Itali yang memfokuskan jajaran koleksi nya pada aksesoris kulit.

Nama GRANELLO tidak terpisahkan dan refleksi konsep desain khas PRADA karena label tersebut adalah milik Patrizio Bertelli suami dari Miuccia Prada. 

GRANELLO memiliki ciri pada setiap koleksinya yang tampil dalar rancangan ideal esensial, fungsional dan bergaya moc mengikuti alur aktivitas yang dinamis. Label ini selain banyak dipengaruhi oleh desain PRADA. Juga dihasilkan dari rumah produksi yang sama dengan PRADA

Koleksi musim semi/panas 1996 menggelar perspektif baru dalam mode aksesoris kulit trend anti status tanpa dekorasi hiasan pernik meriah yang tampil lebih eksklusif dengan siluet fungsional, serta dengan keunggulan kualitas kulit halus yang menjadi ciri khas desain tradisi Itali

Bentuk-bentuk geometrik mendominasi koleksi tas musim ini dengan desain tas tangan serta tas bertali pundak panjang Warna-warna natural seperti Putih, coklat tanah, kuning pastel dan salem muda. 

Selain ransel yang masih merupakan model tas favorit inovasi hiasan logam sebagai tali pundak pada fos geometrik memberikan ekspresi penampilan yang sportif. 

"GRANELLO tidak terpisahkan dari refleksi konsep desain khas PRADA".

Untuk koleksi sepatu GRANELLO tampil dalam model klasik era 60-an dengan tumit tinggi dan hiasan tali silang Warna putih dan pastel menggantikan sepatu hitam yang selama ini dianggap sebagal salah satu warna netral.

 Desain sepatu bertumit rendah dan sepatu sandal menjadi trend mode unggulan musim semi/panas 1996.

Kecenderungan masa kini mengacu pada mode anti status dan low profile tanpa logo yang mencolok, namun lebih pada keserasian desain elegan. Hadirnya gaya desain sederhana dengan siluet fungsional dan garis rancang artistik, memberikan aksen khas tersendiri.

GRANELLO, merupakan citra bagi nama aksesoris kulit dengan sentuhan tradisi khas Itali.


Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.