Rabu, 17 November 2021

 MENGENAL SISI-SISI GELAP DIRI SENDIRI


Masing-masing bintang dalam zodiak dikaitkan dengan satu dari 4 elemen: tanah, yang merupakan elemen sensasi fisik; air, elemen emosi; api, elemen intuisi; dan udara, elemen pemikiran analitik. Bintang-bintang yang berada dalam satu elemen punya kekuatan yang sama dalam mengatasi masalah dan dunia. Mereka juga punya gelap di bawah sadar sebagai pelengkap kekuatan mereka. Sisi gelap dari kepribadian kita itulah yang menjadi hambatan dalam. mencapai prestasi dan menjadi diri kita yang terbaik. Untuk tipe udara, misalnya, bayangan gelap itu muncul dalam bentuk ketidakmampuan dalam merasa; untuk tipe air, bayangan gelap itu berupa kesulitan dalam berpikir jernih dan secara analitik. Berikut, cara-cara bayangan gelap itu mempengaruhi Anda.


Udara -PEMIKIRAN GEMINI, LIBRA, AQUARIUS SIFAT-SIFAT DASAR UDARA:


Udara adalah elemen yang berada pada posisi paling jauh dari instink dan sifat emosional manusia. Bintang yang berada di bawah pengaruh elemen udara mengumpulkan, menganalisa dan menggolongkan informasi. Pemikiran yang luas dan mendalam, kemampuan untuk menaksir, sifat penyayang. penghargaan pada sistem dan prinsip-prinsip yang dianut membuat orang-orang yang berada di bawah pengaruh elemen udara hanya sedikit mengandalkan sensasi fisik, intuisi atau emosi. Tapi hampir secara eksklusif tergantung pada kemampuan mental, dunia pemikiran dan ide-ide.


SISI-SISI GELAP UDARA:


Tipe udara sangat bermasalah dalam mengekspresikan atau bahkan merasakan perasaan. Memang, emosi tak bisa dikelompok-kelompokkan, disusun atau dianalisa sesuai kerangka kerja, sehingga perasaan-perasaan orang tipe udara disembunyikan dalam dalam. Bagi mereka, mengungkapkan perasaan menunjukkan kelemahan. Gemini tidak suka ditekan atau terkurung dalam hubungan-hubungan pribadi. Libra menolak untuk bersungguh-sungguh dan duduk bersama membahas suatu masalah atau pengambilan keputusan. Aquarius tidak suka mengungkapkan perasaan yang bisa merenggangkan hubungan atau bahkan hubungan terputus.


Air - PERASAAN


CANCER, SCORPIO, PISCES SIFAT-SIFAT DASAR AIR:


Bagi tipe air, emosi, hubungan antar manusia, dan dunia yang kaya dengan perasaan merupakan nilai tertinggi bagi tipe air. Yang karenanya juga mudah menimbulkan respons emosional dari orang lain. Mereka penuh belas kasihan, bisa berempati, menilai situasi dan hubungan hubungan secara emosional ketimbang secara rasional. Mereka bisa sangat sensitif, lembut, memesona, penuh wawasan, dan bisa mempersatukan serta menasihati orang lain. Serta bisa memahami kebutuhan orang lain secara naluriah.


SISI-SISI GELAP AIR


Bintang-bintang di bawah elemen air sangat bermasalah dengan rasionalitas. Mereka menolak setiap pendekatan yang tidak intelek dan tidak personal, atau menjalani hidup tanpa pertimbangan, atau tanpa rencana kerangka kerja dari ide-ide. Tipe air seperti Cancer bisa possessive dan penuh dengan kecemasan akan masa depan. Scorpio cenderung memanjakan emosi dan memikirkan hal yang aneh aneh. Pisces bisa menjadi romantis yang tidak realistis, kurang integritas dan melarikan diri.

Tanah - PENGINDRAAN TAURUS, VIRGO, CAPRICORN SIFAT-SIFAT DASAR TANAH


Tipe tanah berhubungan sangat erat dengan dunia indra yang fenomenal. Mereka merasa nyaman dan senang dengan tubuh mereka. Menghargai aktivitas-aktivitas fisik dan materi. Tipe tanah adalah orang orang realistis, pemikir emperikal, dan ahli statistik yang teliti. Praktis dan senang uang, status dan rasa aman, tipe tanah dipersiapkan untuk menjadi penata dan bekerja sekeras mungkin untuk mencapai kenyamanan yang dirindukannya.


SISI-SISI GELAP TANAH


Masalah utama tipe tanah adalah dunia yang berada di luar indra. Dalam menegaskan pentingnya nilai sensasi yang ditimbulkan intuisi, tipe tanah bisa sama sekali tidak menyentuh petunjuk-petunjuk yang ditawarkan naluri. Taurus bersifat dogmatik, berpikiran sempit, dan terlalu possessive. Virgo bisa kehilangan gambaran besar akibat perhatian yang terlalu berlebihan pada detail dan hal-hal sepele yang tidak relevan, tanpa benar-benar menghargai hasil kerja kerasnya. Capricorn cenderung menilai orang di belakang, menyesuaikan tingkah lakunya seperti yang diinginkan orang lain.

Api - INTUISI


ARIES, LEO, SAGITARIUS SIFAT-SIFAT DASAR API


Tipe api adalah tipe semarak dan dramatis. Mereka tak bisa untuk tidak melebih-lebihkan sesuatu. Mereka memperkaya dunia pengalamannya dengan menciptakan mitos-mitos karena sebagian warga tipe api merasa hidup ini tidak punya warna dan membosankan. Kebutuhan akan kegembiraan dan drama merupakan motivasi bagi tipe ini. Ketiga bintang yang berkaitan dengan tipe ini suka mendongeng, bersifat heroik, penuh vitalitas, spontan dan banyak main. Tipe api terus menerus menemukan diri mereka kambali, dan sering menemukan diri mereka berada di dalam proses itu.


SISI GELAP API


Tipe api mempunyai masalah dalam mengatasi dunia materi, memandangnya sebagai suatu ancaman dan tidak menarik. Imajinasi merupakan hidup nyata bagi tipe api. Dalam berhubungan. tipe ini sangat senang berkhayal. Gangguan kenyataan bisa membuat mereka merasa tidak mapan dan merusak kepercayaan diri mereka. Aries bisa bersifat pemarah. Leo menunjukkan sikap yang berpusat pada diri sendiri atau arogan. Sagitarius cenderung menjanjikan hal-hal yang mustahil bisa mereka berikan.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.